
Setidaknya sampai saat ini, ada total 55 pasien positif baru, yang menjadikan total keseluruhan kasus mencapai 227 orang. Meski demikian, bukan tidak mungkin jumlahnya kian membesar karena masih banyak yang belum teridentifikasi di lapangan.
Di antara ratusan orang tersebut, terselip satu nama 'pembantu' Presiden Joko Widodo (Jokowi), yakni Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi. Ia menjadi satu dari ratusan orang Indonesia yang terjangkit COVID-19.
Pengumuman Budi Karya sebagai salah satu pasien positif COVID-19 dilakukan pada akhir pekan lalu, Sabtu (14/3/2020). Tiga hari sebelumnya, yang bersangkutan sempat mengikuti rapat terbatas di Istana Kepresidenan Jakarta.
Pada Rabu (11/3/2020), Budi Karya sempat menghadiri Rapat Terbatas Kabinet Indonesia Maju. Eks bos Angkasa Pura II itu mengikuti dua rapat terbatas, yaitu Otonomi Khusus Papua dan Permasalahan Tanah di Sumatera Utara.
Dalam foto dokumentasi rapat, Budi Karya duduk diapit oleh Menteri Agraria dan Tata Ruang Sofyan Djalil serta Panglima TNI Jenderal Hadi Tjahjanto. Selain itu, belasan menteri dan pimpinan lembaga negara pun hadir dalam rapat tersebut.
Pada hari yang sama Budi Karya sempat bertemu dengan Menteri Infrastruktur dan Manajemen Air Negara Belanda Mrs. Cora Van Nieuwenhuize di Kantor Pelindo II, Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta.
Jauh sebelumnya, aktivitas Budi Karya yang muncul ke publik terakhir saat dia menyaksikan langsung proses pemulangan ke-69 WNI ABK Diamond Princess di Bandara Kertajati, Majalengka, Jawa Barat, Senin (2/3/2020) dini hari WIB.
https://ift.tt/2w81Hpn
March 19, 2020 at 08:16AM
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Data Menteri Jokowi yang Positif dan Negatif COVID-19"
Post a Comment