Search

Hati-hati, Sering Semprot Disenfektan ke Tubuh Justru Bahaya

Jakarta, CNBC Indonesia - Belakangan ini, bilik atau chamber disinfektan semakin mudah ditemukan di tempat umum seperti area perkantoran hingga pintu-pintu masuk perumahan. Ini bertujuan untuk membunuh virus yang mungkin menempel pada tubuh dan juga menghindari virus corona. 


Lantas apakah keberadaannya membantu untuk membunuh virus? Dokter paru dari Omni Hospitals Pulomas dr Frans Abednego Barus, SpP, mengatakan bahwa keberadaan bilik disinfektan itu tidak memberikan manfaat apa-apa. 

Menurutnya, bilik ini tidak efektif untuk membunuh virus yang ada di tubuh, apalagi di paru-paru. "Tidak. Nggak ada (fungsinya)," dikutip dari detikhealth, Senin (30/3/2020).

Menurut dr Frans, terlalu sering menggunakan bilik ini bisa menimbulkan iritasi, batuk dan sesak. Ini karena bahan kimia yang terkandung di dalam cairan disinfektan tersebut.



"Bisa saja. Bahan kimia bisa mengiritasi kulit jadi kemerahan, gatal dan mungkin terkelupas," ujar dr Frans

"Ke paru-paru juga mengakibatkan batuk dan sesak," imbuhnya.

dr Frans mengatakan, iritasi ini bisa muncul setelah beberapa hari pemakaian bilik disinfektan itu. Bahkan, dalam pemakaian jangka panjang, iritasi kronis juga bisa muncul hanya dalam waktu beberapa menit saja.

Cara paling efektif untuk menangkal virus corona COVID-19 sejauh ini adalah dengan saling menjaga jarak atau physical distancing dan sering-sering cuci tangan pakai sabun.

[Gambas:Video CNBC]

(gus)

Let's block ads! (Why?)



https://ift.tt/3ardWw8

March 30, 2020 at 11:14AM

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Hati-hati, Sering Semprot Disenfektan ke Tubuh Justru Bahaya"

Post a Comment

Powered by Blogger.