Jakarta, CNBC Indonesia - Korban tewas akibat
virus corona kembali bertambah. Provinsi Hubei China melaporkan ada tambahan 116 kematian dan 4.823 kasus baru.
Ini membuat korban tewas corona dari data Johns Hopkins CSSE per Jumat (14/2/2020) pukul 08:15 pagi menjadi 1.489 orang. Sementara jumlah kasus infeksi mencapai 64.267.
Mengutip data yang sama, jumlah total pasien yang berhasil sembuh sebanyak 6.974 orang. Total negara yang mengonfirmasi pasien corona masih tetap, yakni 26 negara.
Sementara itu, Jepang mengumumkan kasus kematian pertama seorang penderita COVID-19 akibat virus corona Wuhan, Kamis (13/2/2020) malam.
Korban berusia 80 tahun dan berjenis kelamin perempuan. Wanita itu tinggal di prefektur Kanagawa, mengalami gejala sejak 22 Januari dan dirawat sejak 1 Februari lalu.
"Ini adalah kematian pertama seorang yang (sudah) di tes positif," kata Menteri Kesehatan Katsunobu Kato dalam sebuah pernyataan dikutip dari AFP.
Ini menjadi kasus kematian ketiga di luar China daratan. Sebelumnya, Filipina dan Hong Kong juga melaporkan korban tewas corona, masing-masing satu orang.
[Gambas:Video CNBC]
Let's block ads! (Why?)
https://ift.tt/2Hnkuig
February 14, 2020 at 03:29PM
Bagikan Berita Ini
Related Posts :
Mega Skandal Seungri: Seks, Narkoba, dan Aksi Suap PolisiJakarta, CNBC Indonesia- Heboh di pemberitaan dalam tiga hari terakhir, banyak yang bertanya-tanya s… Read More...
IKEA Bangun Toko ke-4 di Penang dan Investasi Rp 2,27 T
Jakarta, CNBC Indonesia - IKEA resmi membuka toko di wilayah utara Malaysia, Batu Kawan, Penang har… Read More...
Terlibat Kasus IPO, UBS Dilarang jadi Undewriter SetahunJakarta, CNBC Indonesia - Sebanyak empat perusahaan jasa keuangan global yakni UBS, Morgan Stanley, … Read More...
RHB: Mizuho Berpotensi Beli Saham Bank Panin dari ANZ
Head of Research PT RHB Sekuritas Indonesia Henry Wibowo mengatakan potensi tersebut besar karena d… Read More...
Kapasitas Industri Keramik RI 580 Juta M2, Tapi Produksi 65%
Jakarta, CNBC Indonesia - Menteri Perindustrian, Airlangga Hartarto, siang tadi membuka pameran&nbs… Read More...
0 Response to "China Catat 116 Kematian Baru, Corona Tewaskan 1.489 Orang"
Post a Comment