Search

Nicke Dibombardir, DPR Kok Malah Cari Ahok?

Jakarta, CNBC Indonesia - Direktur Utama PT Pertamina (Persero), Nicke Widyawati sempat mendapatkan serangan pertanyaan bertubi dari anggota Komisi VII DPR RI pekan lalu. Hal ini berlangsung saat PT Pertamina (Persero) diundang untuk menggelar Rapat Dengar Pendapat (RDP).

Semula, rapat ini dijadwalkan membahas mengenai penerapan kebijakan B30, namun tema pembahasan meluas ke berbagai isu-isu terhangat terkait BUMN Migas terbesar di Indonesia.

Meski demikian, Nicke pun menjawab dengan tenang dan lugas, segala pertanyaan para anggota DPR tersebut.


Namun, jawaban Nicke saja ternyata dianggap kurang meyakinkan sehingga anggota dewan mempertanyakan keberadaan komisaris utama PT Pertamina (Persero) Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok.

"Saya minta komisaris utama Pak Ahok, yang mau kita panggil itu, jadi dalam kesimpulan ini mau dibawa kemana arahnya," ujar anggota Komisi VII DPR RI Muhammad Nasir.

Menurut Nasir kebijakan-kebijakan yang dijalankan oleh Pertamina atas instruksi Presiden Joko Widodo untuk menekan CAD sebenarnya bagus, tapi penerapan di dalamnya kerap kacau balau.


Misal seperti B30, "Pak ketua, atas kesepakatan dari sini (minta) RDP dengan Dirjen EBT (Energi Baru Terbarukan), Dirjen Migas, Dirut Pertamina, Komisaris Utama Pertamina untuk mengelola B30 ini," ujarnya.

Meski tanpa kehadiran Ahok, rapat tetap berjalan seperti biasa. Salah satu isu hangat yang dibahas adalah terkait progres pembangunan kilang.

Anggota Komisi VII DPR, Bambang Pacul, sempat mempertanyakan kenapa negosiasi untuk kilang Cilacap dengan Saudi Aramco berjalan lambat.

Lalu, ini dijawab tenang oleh Nicke, bahwa saat ini Pertamina mengupayakan yang terbaik dari sisi valuasi. Jika dalam sebulan tidak ada kata sepakat, "Maka kami akan gunakan skema seperti kilang Balikpapan," jawabnya.

[Gambas:Video CNBC]

Pertanyaan lain yang cukup panas adalah terkait ketersedian BBM. Nicke juga menjawab bahwa Pertamina hanya salah satu dari 19 badan usaha yang punya bisnis di sektor distribusi BBM. Menurut Nicke, perlu dibedakan antara stok operasional dan stok nasional BBM.

"Pertamina perlu mengamankan ini," kata dia. (hps/hps)

Let's block ads! (Why?)



https://ift.tt/2thAJdk

February 01, 2020 at 05:45PM

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Nicke Dibombardir, DPR Kok Malah Cari Ahok?"

Post a Comment

Powered by Blogger.