Search

Sederet Perintah Jokowi Hadapi Virus Corona

Jakarta, CNBC Indonesia - Istana Kepresidenan memastikan bahwa ratusan warga negara Indonesis (WNI) yang dievakuasi dari Provinsi Hubei, China sehat dan akan menjalami masa observasi di Natuna selama 14 hari.

Sebanyak 238 WNI dan 42 tim penjemput dari negeri Tirai Bambu dinyatakan sehat dan bebas dari virus Corona yang beberapa waktu telah dijadikan sebagai darurat global oleh Organisasi Kesehatan Dunia (WHO).

"Adapun 7 WNI yang tetap berada di Hubei akan terus dipantau," kata Juru Bicara Presiden Fadjroel Rachman dikutip melalui keterangan resmi, Senin (3/2/2020).


"Dan berhubungan dengan KBRI, kita harapkan mereka juga bisa melewati masa-masa sulit ini," jelasnya.

Fadjroel mengatakan, jaminan perlindungan kesehatan yang sangat ketat dipantau secara langsung Menteri Kesehatan Terawan Agus Putranto bersama tim yang diinstruksikan untuk berkantor di Natuna.

Untuk melindungi seluruh penduduk Indonesia secara optimal, Jokowi juga telah menginstruksikan semua penerbangan dari dan ke China dihentikan untuk sementara mulai Rabu (5/2/2020) pukul 00.00 WIB.

Kepada pendatang yang tiba dari China dan sudah berada di sana selama 14 hari, tidak diijinkan masuk dan transit di Indonesia. Pemerintah juga menghentikan fasilitas bebas visa kunjungan dan visa on arrival ke untuk masyarakat China.

Eks Gubernur DKI Jakarta itu juga meminta seluruh WNI tidak melakukan perjalanan ke China hingga wabah virus Corona ini dinyatakan selesai oleh pihak berwenang seperti Kementerian Kesehatan dan WHO.

"Indonesia juga mendukung kerjasama secara ilmiah untuk mencari cara pengobatannya dengan ilmuwan dunia," katanya.

[Gambas:Video CNBC]

(hps/hps)

Let's block ads! (Why?)



https://ift.tt/31knsgB

February 03, 2020 at 04:09PM

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Sederet Perintah Jokowi Hadapi Virus Corona"

Post a Comment

Powered by Blogger.