Search

Nanti Malam, Jokowi Paparkan Visi Pembangunan RI 2019-2024

Jakarta, CNBC Indonesia - Presiden dan Wakil Presiden terpilih Joko Widodo (Jokowi) dan KH Ma'ruf Amin dijadwalkan akan menyampaikan pidato kemenangan di Sentul International Convention Center (SICC), Bogor, Jawa Barat, Minggu (14/7/2019) malam pukul 20.00 WIB. Pada kesempatan itu, Jokowi-Ma'ruf akan menyampaikan visi pembangunan Indonesia 2019-2024.

Acara itu rencananya akan dihadiri puluhan ribu pendukung Jokowi-Ma'ruf, termasuk para ketua umum partai koalisi pendukung. Rangkaian acara dimulai pada pukul 15.00 WIB. Selain itu akan ada pesta rakyat dan hiburan dari artis Ibu Kota. Satu hal yang menarik, acara digelar sehari selepas pertemuan Jokowi dan mantan capres nomor urut 02 Prabowo Subianto.

Direktur Penggalangan Pemilih Muda TKN Jokowi-Ma'ruf Bahlil Lahadalia saat dihubungi CNBC Indonesia, Minggu (14/7/2019), mengatakan Jokowi-Ma'ruf akan menyampaikan pembangunan Indonesia lima tahun ke depan.


"Mengenai pembangunan lima tahun ke depan," kata Bahlil yang juga Ketua Umum BPP Himpunan Pengusaha Muda Indonesia melalui pesan singkat.

Gambaran serupa disampaikan oleh Wakil Ketua TKN Jokowi-Ma'ruf Johnny G. Plate. Menurut dia, pidato yang akan disampaikan Jokowi merupakan mandat rakyat yang akan dielaborasi. Ia pun meminta masyarakat untuk ikut menyimak pidato Jokowi.

Dilansir detik.com Ketua Panitia Visi Indonesia Budi Arie Setiadi mengatakan, acara itu akan menjadi pamungkas dari sejumlah agenda Pilpres 2019.

"Acara 'Visi Indonesia' ini akan jadi tonggak bagi perjalanan bangsa untuk lima tahun ke depan," kata Arie dalam jumpa pers di Restoran Batik Kuring, Jakarta Selatan, Jumat (12/7/2019), seperti dikutip detik.com.

Panitia menyatakan acara 'Visi Indonesia' terbuka untuk umum dan seluruh elemen masyarakat boleh hadir. Budi Arie tak menutup pintu jika ada pendukung Prabowo-Sandi yang datang.

"Gini, acara ini tidak dalam rangka kampanye, ini untuk menjelaskan pidato pamungkas presiden terpilih untuk dibawa dalam lima tahun ke depan," ujar Arie.

[Gambas:Video CNBC] (miq/miq)

Let's block ads! (Why?)



https://ift.tt/2NVE8YZ

July 14, 2019 at 07:00PM

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Nanti Malam, Jokowi Paparkan Visi Pembangunan RI 2019-2024"

Post a Comment

Powered by Blogger.