Search

Tugas Berat Destry Damayanti Sebagai DGS BI, Apa Saja?

Jakarta, CNBC Indonesia - Komisi XI DPR RI telah menyetujui Destry Damayanti sebagai Deputi Gubernur Senior (DGS) Bank Indonesia periode 2019-2024. Destry bakal menempati posisi BI-2 yang saat ini ditempat Mirza Adityaswara yang akan habis masa tugas pada 25 Juli 2019.

Ditemui wartawan di Gedung DPR/MPR/DPD, Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Kamis (11/7/2019), Ketua Komisi XI DPR RI Melchias Marcus Mekeng mengatakan, pihaknya menyetujui Destry menjadi BI-2 karena memiliki kemampuan dalam bidang tersebut.

Selain itu, Destry juga diharapkan bisa membantu perekonomian Indonesia melalui tugasnya di bank sentral. Caranya adalah dengan mendatangkan lebih banyak Investor tertutama ke pasar keuangan domestik.

Di samping itu, DPR juga menilai masih banyak pekerjaan rumah (PR) yang harus dilakukan Destry saat menjadi pejabat BI kelak. Salah satunya mengusulkan kebijakan yang tak terduga.

"Kita menginginkan bekerja out of box. Jadi tidak hanya melakukan sebagai birokrat yang duduk dalam kantor dan tidak hanya melakukan kebijakan seperti memperdalam produk keuangan, atau memperbaiki moneter dan devisa serta neraca dagang, itu tugas mereka," ujar Mekeng.

Menurut dia, Destry mempunyai PR untuk melakukan lebih dari tugas itu. Contohnya menjalin kerja sama yang lebih kuat dengan pemerintah dan otoritas terkait lainnya untuk kembali membawa uang-uang orang Indonesia yang ada di luar negeri.

"Misalnya duit-duit dolar kita yang diparkir di luar negeri. Tentunya kita berharap BI keluarkan keputusan untuk membawa duit-duit dolar yang ada di luar negeri kembali ke kita," kata politikus Partai Golkar itu.

Tugas Berat Destry Damayanti Sebagai DGS BI, Apa Saja? Foto: Infografis/Destry Damayanti DGS BI 2019-2024/Edward Ricardo

Sebelumnya pada saat mengikuti uji kepatutan dan kelayakan di ruang rapat Komisi XI DPR RI, Senin (1/7/2019), Destry memaparkan akan fokus pada lima area strategis. Kelima area itu antara lain mengoptimalkan bauran kebijakan yang bersifat akomodatif.

"Ini dalam mendukung tugas utama Bank Indonesia dalam mencapai tujuan utamanya, yaitu menjaga stabilitas sistem keuangan dan juga mendukung pertumbuhan ekonomi serta mengembangkan sistem pembayaran yang aman, efisien, dan dapat dijangkau oleh masyarakat luas," kata Destry.

Sejatinya, Destry bukan sosok baru di industri keuangan nasional. Sebelum menduduki jabatan sebagai anggota LPS, alumni Master of Science dari Cornell University itu pernah menduduku jabatan penting. Mulai dari Kepala Ekonom Bank Mandiri, Kepala Ekonom Mandiri Sekuritas, Direktur Eksekutif Mandiri Institute, hingga Ketua Panitia Seleksi Pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi.

Bahkan, Destry pernah mencicipi jabatan sebagai Ketua Satuan Tugas Ekonomi Kementerian Badan Usaha Milik Negara pada periode 2014-2015. Destry diangkat menjadi Anggota Dewan Komisioner LPS pada 24 September 2015 berdasarkan Keputusan Presiden 158/M 2015 tanggal 21 September 2015.

[Gambas:Video CNBC]

(miq/miq)

Let's block ads! (Why?)



https://ift.tt/2NLRFCa

July 12, 2019 at 02:38PM

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Tugas Berat Destry Damayanti Sebagai DGS BI, Apa Saja?"

Post a Comment

Powered by Blogger.