Search

Padat, Contraflow Tol Jakarta-Cikampek Diberlakukan di Km 34

Jakarta, CNBC Indonesia - Kepadatan kendaraan terjadi di ruas tol Jakarta-Cikampek pagi ini (1/6/2019). Sejumlah titik kemacetan terpantau mulai dari ruas Cikunir-Bekasi Barat.

Begitu juga di Bekasi Timur dan ruas Cibitung-Cikarang. Rekayasa lalu lintas berupa lawan arus (contraflow) mulai diberlakukan di kilometer 34 daerah Cibatu hingga kilometer 34 di daerah Karawang Timur.


"Kilometer 34.800 hingga kilometer 53," sebut petugas informasi Jasa Marga, Vivi seperti dikutip dari CNN Indonesia, Sabtu (1/6).


Pemberlakuan contraflow seiring prediksi Jasa Marga yang menyebut kepadatan akan kembali terjadi hingga pada pagi ini. Selain contraflow, rekayasa lalu lintas one way akan kembali dibuka di Sabtu (1/6) pagi mulai pukul 08.00 sampai 21.00 WIB.


Pada Rabu dan Kamis (29 dan 30 Mei 2019), PT Jasa Marga mencatat total 373.158 kendaraan telah meninggalkan ibu kota. Angka ini disebut naik sebesar 38,32 persen dari lalu lintas harian rata-rata (LHR) normal sebesar 269.774 kendaraan.

Sementara itu, ruas Purbaleunyi terpantau dalam kondisi lancar. Dari arah Dawuan-Padalarang-Pasterur volume lalu lintas tak nampak lonjakan yang siginifikan. Begitu juga volume kendaraan dari arah sebaliknya.

(roy/roy)

Let's block ads! (Why?)



http://bit.ly/2Z3MJto

June 01, 2019 at 03:50PM

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Padat, Contraflow Tol Jakarta-Cikampek Diberlakukan di Km 34"

Post a Comment

Powered by Blogger.