Search

Freeport Setor Dividen dan Pajak Cs Rp 31,2 T di 2018

Jakarta, CNBC Indonesia- PT Freeport Indonesia memberikan setoran pajak, royalti, dividen, dan pembayaran lainnya senilai US$ 2,2 miliar atau setara Rp Rp 31,2 triliun ke pemerintah Indonesia untuk kinerja selama 2018 kemarin.

Rincinya adalah setoran dividen Rp US$ 180 juta, setoran royalti US$ 295 juta, dan pajak serta pungutan lainnya Rp 1,72 miliar. Setoran manfaat langsung ini meroket cukup signifikan dibanding 2017, yakni mencapai 190%.

Freeport Setor Dividen & Pajak Cs Rp 31,2 T di 2018 Foto: Tambang Emas Bawah Tanah Terbesar Milik Freeport (CNBC Indonesia/Wahyu Daniel)

Pada 2017, setoran dividen-royalti-pajak Freeport hanya sebesar US$ 756 juta. Rinciannya adalah; setoran dividen US$ 135 juta, royalti 151 juta, pajak dan pungutan lain US$ 470 juta.

Dari paparan PT Freeport Indoensia, untuk setoran dividen ke pemerintah, dalam hal ini PT Inalum (Persero) memang baru ada di dua tahun terakhir. Setoran dividen sempat terhenti selama 5 tahun dari 2012 hingga 2016.

Dijumlah secara keseluruhan, total setoran dividen, royalti, dan pajak yang diberikan oleh PT Freeport Indonesia sejak 1992 (yakni sejak kontrak karya kedua diteken setahun sebelumnya) mencapai US$ 19,5 miliar.

Sementara, untuk manfaat tidak langsung seperti pembayaran gaji karyawan, pembelian dalam negeri, pengembangan masyarakat, pembangunan daerah, dan investasi dalam negeri sepanjang 2018 telah disetor sebanyak US$ 3,1 miliar atau setara Rp 44,02 triliun di 2018.

Simak video tentang investasi Freeport di Grasberg di bawah ini:

[Gambas:Video CNBC] (gus/gus)

Let's block ads! (Why?)



http://bit.ly/2Ji43WF

May 06, 2019 at 06:57PM

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Freeport Setor Dividen dan Pajak Cs Rp 31,2 T di 2018"

Post a Comment

Powered by Blogger.