Search

PT Timah Bagi Dividen Rp 185 Miliar dan Tambah Direksi

Jakarta, CNBC Indonesia - PT Timah Tbk (TINS) tahun ini akan membagikan dividen Rp 185,97 miliar, yang diambil dari laba bersih 2018. Nantinya para pemegang saham akan menerima masing-masing Rp 24,97/saham.

Direktur Utama Timah, Riza Pahlevi Tabrani, mengatakan nilai dividen tersebut setara dengan 35% dari total laba bersih perusahaan sepanjang tahun lalu.

"Dalam Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) ini perusahaan memutuskan membagikan dividen senilai 35% dari laba dari penambahan direksi serta nomenklatur perusahaan," kata Riza di Hotel Pullman, Jakarta, Selasa (23/4).

Tahun lalu perusahaan mengantongi laba tahun berjalan yang dapat diatribusikan kepada pemilik entitas induk naik 5,57% menjadi Rp 531,35 miliar, dari 2017 sebesar Rp 502,43 miliar.

Laba tersebut diperoleh dari pendapatan usaha perusahaan yang tumbuh 19,88% menjadi Rp 11,04 triliun dari sebelumnya Rp 9,21 triliun.

Selanjutnya Riza menjelaskan, perusahaan menambah satu direksi baru yang akan menempati posisi sebagai direktur niaga yang ditempati oleh Purwoko. Selain itu perusahaan juga mengganti satu komisaris perusahaan.

Berikut jajaran komisaris dan direksi perusahaan yang ditetapkan dalam RUPST hari ini:

Jajaran Komisaris

  • Komsaris Utama: Fachry Ali
  • Komisaris: Bambang Sunartowo
  • Komisaris: T. Pribadi
  • Komisaris: Rudy Suhendar
  • Komisaris Independen: Milawarma
Jajaran Direksi
  • Direktur Utama: M. Riza Pahlevi Tabrana
  • Direktur Niaga: Purwoko
  • Direktur Operasional: Alwin Albar
  • Direktur SDM: Muhammad Rizki
  • Direktur Keuangan: Emil Ermindra
  • Direktur Pengembangan Usaha: Trenggono Sutioso
(wed/wed)

Let's block ads! (Why?)



http://bit.ly/2Gs8P0N

April 23, 2019 at 09:41PM

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "PT Timah Bagi Dividen Rp 185 Miliar dan Tambah Direksi"

Post a Comment

Powered by Blogger.