Search

3 Aplikasi Chat Ini Bisa Jadi Alternatif Saat WhatsApp Down

Jakarta, CNBC Indonesia - Aplikasi media sosial Facebook beserta platform lain di bawahnya, Instagram dan WhatsApp, tidak dapat diakses, Minggu (14/4/2019) petang waktu Jakarta.

Tumbangnya Facebook beserta platform di bawah naungannya itu membuat para pengguna media sosial ramai berkicau di Twitter sebagai alternatif platform. Selain Twitter, beberapa aplikasi pesan singkat ini juga dapat menjadi alternatif saat WhatsApp down.


CNBC Indonesia merangkumnya untuk Anda berikut ini.


1. WeChat
WeChat merupakan jaringan sosial terbesar di China. Aplikasi ini dianggap sebagai "super app" karena hampir 800 juta pemilik ponsel di China menggunakan aplikasi ini dan dapat terhubung ke banyak game hingga sistem pembayaran.

WeChat juga merupakan aplikasi sosial networking yang menarik karena bisa menjalin komunikasi dan dapat berbagi momen-momen penting dengan mudah.

2. Line
Jika Anda tidak bisa mengirimkan pesan melalui WhatsApp, mungkin kaAndamu bisa menggunakan Line.

Line merupakan aplikasi yang memungkinkan pengguna mengirim pesan teks, pesan suara, panggilan suara, mengirimkan gambar, video, dan lain-lain.

3. Snapchat
Snapchat merupakan aplikasi pesan mobile di mana penggunanya dapat saling berkirim video, foto, dan kemudian akan terhapus dalam jangka waktu tertentu. Anda juga bisa memposting unggahan kegiatan sehari-hari di Snapchat yang akan terhapus 24 jam setelah diunggah.

Jadi Anda pilih yang mana? Atau Anda mungkin bisa tinggalkan sejenak dunia media sosial dan berkomunikasi langsung dengan rekan, kekasih, istri atau teman Anda.

Saksikan video mengenai down-nya Facebook berikut ini.

[Gambas:Video CNBC]

(prm)

Let's block ads! (Why?)



http://bit.ly/2X4quSS

April 15, 2019 at 03:17AM

Bagikan Berita Ini

0 Response to "3 Aplikasi Chat Ini Bisa Jadi Alternatif Saat WhatsApp Down"

Post a Comment

Powered by Blogger.