Search

Kumpulkan Capex, Waskita Beton Akan Terbitkan Bond Rp 500 M

Jakarta, CNBC Indonesia - PT Waskita Beton Precast Tbk (WSBP) bakal menerbitkan obligasi dalam skema Penawaran Umum Berkelanjutan (PUB) I dengan target dana total senilai Rp 2 triliun. Di tahap I ini, perusahaan akan menerbitkan surat utang senilai Rp 500 miliar.

Direktur Keuangan Waskita Beton Precast Anton Y. Nugroho mengatakan obligasi ini akan diterbitkan paling lambat akhir semester pertama 2019.

"Kebutuhan dana ini untuk belanja modal tahun ini sekitar Rp 900 miliar, ada dari kas internal, sisanya dengan obligasi," kata Anton di Hotel Ibis, Jakarta, Jumat (10/5/2019).

Dia menyebutkan untuk obligasi ini perusahaan akan bekerja sama dengan Danareksa Sekuritas, Bahana Sekuritas, Mandiri Sekuritas, BNI Sekuritas, Indo Premier Sekuritas, dan CGS-CIMB Sekuritas Indonesia sebagai underwriter.


Selain untuk pemenuhan belanja modal (capital expenditure/capex), perusahaan juga perlu memenuhi kebutuhan modal kerjanya yang diperkirakan akan mencapai Rp 6 triliun-Rp 7 triliun, tambahnya.

Tahun ini perusahaan akan menyelesaikan pembangunan pabrik beton precast yang berlokasi di Balikpapan dengan kapasitas 150.000 ton/tahun yang menelan dana Rp 500 miliar. Targetnya pabrik ini akan mulai beroperasional pada semester II-2019.

Perusahaan baru saja melaksanakan Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) untuk meminta persetujuan penjaminan lebih dari 50% dari kekayaan bersih perusahaan saat ini dan yang akan datang dalam rangka mendapatkan fasilitas keuangan.

Saksikan video mengenai target pertumbuhan laba Waskita Beton berikut ini.

[Gambas:Video CNBC]

(prm)

Let's block ads! (Why?)



http://bit.ly/2E65LqP

May 13, 2019 at 02:19PM

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Kumpulkan Capex, Waskita Beton Akan Terbitkan Bond Rp 500 M"

Post a Comment

Powered by Blogger.