Search

Ini Alasan Lengkap BI Kenapa Rupiah Bisa ke Rp 14.500/US$

Jakarta, CNBC Indonesia - Nilai tukar rupiah terhadap dolar AS melemah 0,28% ke Rp 14.515/US$. Ternyata pelemahan rupiah terhadap dolar AS karena tekanan di dalam negeri.

Namun, tekanan di dalam negeri ini bukanlah karena demo 22 Mei 2019.

"Sejauh ini sejak pembukaan, tekanan ke kurs rupiah lebih karena genuine demand domestik untuk impor dan repatriasi dividen," kata Direktur Eksekutif Departemen Pengelolaan Moneter BI, Nanang Hendarsah, Rabu (22/5/2019).

Menurut Nanang, saat ini memang transaksi di pasar sepi. Memang, lanjutnya, dikarenakan kebutuhan impor dan repatriasi yang besar saja.

"Kita sedang upayakan menjaga stabilitas kurs Rupiah dengan berada di pasar," kata Nanang.

(dru)

Let's block ads! (Why?)



http://bit.ly/2QjAsOi

May 22, 2019 at 09:59PM

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Ini Alasan Lengkap BI Kenapa Rupiah Bisa ke Rp 14.500/US$"

Post a Comment

Powered by Blogger.