Search

Bursa Tokyo Ditutup Menguat 4 Hari Berturut-turut

Tokyo, CNBC Indonesia - Indeks acuan Nikkei Tokyo mencatatkan kenaikan untuk hari keempat berturut-turut, Selasa (16/4/2019), dibantu oleh kenaikan saham blue-chip. Kenaikan terjadi setelah indeks dibuka di zona merah hari ini.

Indeks Nikkei 225, yang melonjak 1,37% pada hari sebelumnya, lanjut naik 0,24% atau 52,55 poin, ditutup menjadi 22.221,66, tetapi indeks Topix yang lebih luas terkoreksi 0,09% atau 1,47 poin, menjadi 1.626,46.

Bervariasinya pergerakan saham terjadi lantaran banyak sentimen positif dan negatif beredar di pasar.

Salah satu yang menjadi pendorong semangat investor adalah isu damai dagang Amerika Serikat dan China, yang dikabarkan hampir mencapai kesepakatan.

Sementara itu, Brexit yang tidak jelas hingga saat ini menjadi beban bagi kenaikan saham di berbagai bursa dunia, termasuk di Tokyo. (hps/hps)

Let's block ads! (Why?)



http://bit.ly/2vfEcqp

April 16, 2019 at 09:23PM

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Bursa Tokyo Ditutup Menguat 4 Hari Berturut-turut"

Post a Comment

Powered by Blogger.