Seremoni penyerahan penghargaan ini dihadiri oleh Wakil Direktur Utama BRI Sunarso dan diselenggarakan di Balai Kartini, Jakarta Jumat, (28/6/2019).
Penghargaan ini merupakan pengakuan atas peran Bank BRI yang terus konsisten mendukung UMKM dibuktikan dengan terus meningkatnya porsi dan nilai kredit untuk pengusaha mikro. Hingga akhir Maret 2019 total penyaluran kredit BRI secara keseluruhan mencapai Rp 855,47 Triliun, dengan 76,92% diantaranya atau setara Rp 657,99 Triliun disalurkan ke segmen UMKM.
"Ke depan Bank BRI akan terus berkomitmen untuk mendorong pemberdayaan UMKM di Indonesia, dimana melalui program transformasi yang sedang dijalankan Bank BRI menargetkan portofolio kredit di segmen UMKM pada tahun 2022 mencapai 80% dari total seluruh kredit yang disalurkan", ujar Sunarso.
Disamping mendapat penghargaan khusus di bidang UMKM, Bank BRI juga dinobatkan sebagai Bank Buku IV Terbaik.
Hal tersebut dicapai berdasarkan hasil penilaian dengan kriteria meliputi CAR minimum 10%, tidak mendapat opini disclaimer pada laporan keuangan tahun buku 2018, Giro Wajib Minimum (GWM) tidak kurang dari 8%, laba operasional dan laba bersih 2018 positif, aset 2018 untuk bank umum nasional dan BPD minimal Rp 1 triliun, dan tidak terkena sanksi dari otoritas. (dob/dob)
https://ift.tt/2IVE46X
June 29, 2019 at 05:30PM
Bagikan Berita Ini
0 Response to "BRI Sabet Penghargaan Khusus di UMKM dan Bank Buku IV Terbaik"
Post a Comment