Search

Wall Street Cetak Rekor, Bursa Saham Asia Menghijau

Jakarta, CNBC Indonesia - Seluruh bursa saham utama kawasan Asia mengawali perdagangan terakhir di pekan ini, Jumat (20/12/2019), di zona hijau.

Pada pembukaan perdagangan, indeks Nikkei terapresiasi 0,12%, indeks Shanghai naik 0,09%, indeks Hang Seng menguat 0,12%, indeks Straits Times terkerek 0,3%, dan indeks Kospi bertambah 0,41%.

Bursa saham Asia berhasil mengikuti jejak bursa saham AS alias Wall Street yang ditutup menguat pada perdagangan kemarin (19/12/2019).


Pada penutupan perdagangan kemarin, indeks Dow Jones naik 0,49%, indeks S&P 500 terapresiasi 0,45%, dan indeks Nasdaq Composite menguat 0,67%. Ketiga indeks saham acuan di AS tersebut ditutup di level tertinggi sepanjang masa.

Pemakzulan Presiden AS Donald Trump oleh DPR AS tak dianggapi dengan serius oleh pelaku pasar saham AS dan Asia. Seperti yang diketahui, kemarin waktu Indonesia (19/12/2019) atau hari Rabu waktu setempat (18/12/2019) DPR AS resmi memutuskan untuk memakzulkan Trump.


Ada dua alasan yang membuat anggota DPR AS memutuskan untuk melengserkan Trump. Pertama, Trump didakwa telah menyalahgunakan kekuasaannya ketika menahan bantuan pendanaan bagi Ukraina guna mendorong Ukraina meluncurkan investigasi terhadap lawan politiknya, Joe Biden.

Kedua, Trump juga didakwa karena dianggap menghalangi Kongres dalam melakukan penyelidikan terhadap dirinya. Hal ini dilakukan oleh Trump dengan melarang para pembantunya di Gedung Putih untuk memberikan kesaksian di sidang penyelidikan Trump.

Anggota DPR AS menggolkan pasal penyalahgunaan kekuasaan dengan skor 230-197. Sementara itu, pasal kedua yang menyebut bahwa Trump telah menghalangi Kongres dalam melakukan penyelidikan terhadap dirinya, digolkan dengan skor 229-198.

Sejauh ini, probabilitas bahwa Trump akan benar-benar dicopot dari posisinya terbilang kecil. Pasalnya, AS mengadopsi sistem parlemen dua kamar yang terdiri dari DPR (House of Representatives) dan Senat (Senate).

Segala rancangan undang-undang di AS, jika ingin digolkan menjadi undang-undang, harus mendapatkan persetujuan baik dari DPR maupun Senat. Hal serupa juga berlaku dalam urusan memakzulkan presiden.

Sebagai informasi, Senat AS diisi oleh sebanyak 100 senator. Dari sebanyak 100 senator yang membentuk Senat AS, sebanyak 53 senator berasal dari Partai Republik, sementara 47 berasal dari Partai Demokrat.

Trump sendiri merupakan anggota Partai Repulik, sehingga bisa dikatakan bahwa Senat AS dikuasai oleh kubunya.

Berbeda dengan pemungutan suara di DPR AS yang hanya memerlukan suara sebanyak minimum 51% untuk memakzulkan presiden, pemungutan suara di Senat AS mengharuskan suara sebanyak minimum 2/3 (67%) guna memakzulkan presiden.

Berarti, harus ada sebanyak 67 senator yang mendukung pemakzulan Trump untuk benar-benar 'menendang' mantan pengusaha kelas kakap tersebut dari posisinya saat ini. Dengan asumsi bahwa seluruh senator yang berasal dari Partai Demokrat mendukung pemakzulan Trump, masih dibutuhkan minimum 20 senator asal Partai Republik yang membelot guna benar-benar melengserkan Trump.

Optimisme bahwa Trump tak akan benar-benar dilengserkan dari posisinya pada akhirnya justru berbalik menjadi sentimen positif bagi bursa saham dunia.

TIM RISET CNBC INDONESIA (ank/ank)

Let's block ads! (Why?)



https://ift.tt/2PILwpv

December 20, 2019 at 04:08PM

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Wall Street Cetak Rekor, Bursa Saham Asia Menghijau"

Post a Comment

Powered by Blogger.