Search

Staf SBY Ungkap Kasus Jiwasraya: Salahkan Saja Masa Lalu!

Jakarta, CNBC Indonesia - Staf Pribadi Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono, Ossy Dermawan, buka suara perihal tanggapan terkini SBY terkait permasalahan yang mendera PT Asuransi Jiwasraya (Persero). Hal itu dituturkan Ossy via akun Twitter pribadinya @OssyDermawan seperti dikutip CNBC Indonesia pada Jumat (27/12/2019).
Foto: Screenshot/Twitter @OssyDermawan

Ossy menceritakan, pada Kamis (26/12/2019), SBY menerima sejumlah tamu. Dari tamu-tamu itu, ada yang menyampaikan bahwa sepertinya kasus Jiwasraya hendak ditarik mundur ke 2006.



"Dengan tenang SBY menjawab: Kalau di negeri ini tak satupun yang mau bertanggung jawab tentang kasus Jiwasraya, ya.. salahkah saja masa lalu. (lanjut)," tulis Ossy.

Menurut dia, SBY mengatakan rakyat memahami krisis besar Jiwasraya terjadi dua tahun terakhir.

"Jika ini pun tak ada yang bertanggung jawab, ya sudah, salahkan saja tahun 2006. Para pejabat tahun 2006 juta masih ada, mulai dari saya, Wapres Jusuf Kalla, Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati, Menteri BUMN, dan lain-lain. Tapi, tak perlu mereka harus disalahkan," tulis Ossy menuturkan jawaban SBY.

Dalam kesempatan itu, SBY juga mengaku mendapat informasi banyak BUMN, termasuk sejumlah bank, yang bermasalah. Mulai dari keuangan yang tak sehat, utang yang sangat besar sampai dengan dugaan penyimpangan.

"Kalau begini, jangan-jangan saya lagi yang disalahkan. Begitu respons SBY," tulis Ossy.

Sebelum kicauan Ossy, Istana buka suara perihal pernyataan Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang disebut menyindir SBY terkait persoalan PT Asuransi Jiwasraya (Persero).

Staf Khusus Presiden Bidang Hukum Dini Shanti Purwono mengemukakan pernyataan Jokowi kala berbicara mengenai masalah Jiwasraya awal pekan lalu sama sekali tidak menyindir era pemerintahan sebelumnya.

"Presiden Jokowi tidak menyalahkan siapa-siapa. Beliau hanya menyampaikan fakta bahwa masalah Jiwasraya sudah terjadi sejak lama," kata Dini saat dikonfirmasi, Senin (23/12/2019).

Sebagai informasi, Jokowi bersama sejumlah jajaran kabinet di sela kunjungan kerja ke Balikpapan, Kalimantan Timur, memang sempat mengadakan acara bincang-bincang bersama sejumlah wartawan.

Dalam pertemuan tersebut, Jokowi sempat buka suara perihal sengkarut marut masalah yang dialami Jiwasraya. Kepala negara mengakui persoalan yang saat ini menimpa perusahaan pelat merah itu sudah terjadi sejak 10 tahun lalu.

"Ini adalah persoalan yang sudah lama sekali, mungkin 10 tahun yang lalu," kata Jokowi kala itu.

[Gambas:Video CNBC]

(miq/miq)

Let's block ads! (Why?)



https://ift.tt/2PZCep5

December 27, 2019 at 05:42PM

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Staf SBY Ungkap Kasus Jiwasraya: Salahkan Saja Masa Lalu!"

Post a Comment

Powered by Blogger.