Search

Optimisme Damai Dagang Membuncah, Indeks Shanghai Menghijau

Jakarta, CNBC Indonesia - Indeks Shanghai dibuka menguat 0,2% ke level 3.027,8, sementara indeks Hang Seng naik 0,35% ke level 29.112,44.

Membuncah-nya optimisme terkait damai dagang AS-China membuat bursa saham China dan Hong Kong mampu mengawali pekan ini di zona hijau. Xinhua News Agency pada hari Jumat (15/3/2019) melaporkan bahwa AS dan China telah membuat perkembangan yang konkret terkait penulisan kesepakatan dagang kedua negara, seperti dilansir dari South China Morning Post.

Xinhua yang merupakan media milik pemerintah China tersebut juga menyebut bahwa Wakil Perdana Menteri China Liu He berbicara dengan Kepala Perwakilan Dagang AS Robert Lighthizer dan Menteri Keuangan AS Steven Mnuchin pada hari Kamis (14/3/2019) melalui sambungan telepon.

Perkembangan ini lantas memberikan kelegaan bagi pelaku pasar yang sebelumnya sempat dibuat panik oleh pemberitaan bahwa pertemuan antara Presiden AS Donald Trump dan Presiden China Xi Jinping yang direncanakan untuk digelar pada akhir bukan ini batal digelar.

Pemberitaan tersebut pertama kali dipublikasikan oleh Bloomberg dengan mengutip tiga orang sumber yang mengetahui masalah tersebut. Bahkan menurut salah seorang dari sumber tersebut, jika jadi digelar pun, pertemuan antara Trump dan Xi baru akan terjadi pada akhir bulan April.

Pada hari ini, tidak ada data ekonomi yang dijadwalkan dirilis di China dan Hong Kong.

TIM RISET CNBC INDONESIA (ank/hps)

Let's block ads! (Why?)



https://ift.tt/2Hrg77W

March 18, 2019 at 04:00PM

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Optimisme Damai Dagang Membuncah, Indeks Shanghai Menghijau"

Post a Comment

Powered by Blogger.