Desainer asal Jerman ini sangatlah berpengaruh terhadap industri fesyen dunia. Lagerfeld begitu terkenal karena karyanya dengan rumah mode mewah Prancis, bersama dengan output luar biasa. Dia juga direktur kreatif di Fendi dan label eponimnya.
Rumor telah berputar tentang kesehatannya setelah dia absen dari pertunjukan Chanel pada akhir Januari lalu. Hal itu lantaran kondisinya tidak begitu membaik.
Lagerfeld, yang mengubah Chanel setelah mengambil alih kepemimpinan pada tahun 1983, jarang terlihat tanpa kacamata hitamnya. Dia juga memiliki ciri khas dengan rambut putih ikat ekor kuda dan sarung tangan tanpa jari sehingga membuatnya mendapatkan reputasi sebagai pria yang paling dikenal dalam dunia mode.
Kepala LVMH, yang merupakan rumah mode saingan Louis Vuitton, mengatakan dunia mode telah kehilangan inspirasi yang hebat.
"Kami telah kehilangan seorang jenius kreatif yang membantu menjadikan Paris ibukota mode dunia, dan Fendi salah satu rumah Italia paling inovatif. Kami berutang banyak padanya: selera dan bakatnya adalah yang paling luar biasa yang pernah saya ketahui. Kematian sahabatku ini sangat menyedihkan aku, istriku dan anak-anakku. Kami sangat mencintai dan mengaguminya," kata Bernard Arnault, ketua dan CEO LVMH dalam sebuah pernyataan seperti yang dilansir dari CNN Style.
Lagerfeld lahir di Hamburg, Jerman. Dia kemudian memenangkan kompetisi desain pakaian wanita pada tahun 1954.
Dia memulai kariernya di Paris dengan bekerja di bawah Pierre Balmain pada 1950-an, pindah tiga tahun kemudian ke House of Patou. Dia juga pernah bekerja sebagai freelancer untuk ChloƩ dan disewa oleh Fendi pada tahun 1967 sebagai direktur konsultan, yang bertanggung jawab untuk memodernisasi garis bulu rumah Italia.
Keputusannya untuk memimpin Chanel, yang didirikan oleh Gabrielle "Coco" Chanel, mengubahnya menjadi salah satu perancang busana paling terkenal abad ke-20. Selebriti dan raksasa dunia mode telah memberikan penghormatan kepada desainer ini melalui akun instagram nya.
Beberapa diantaranya, seperti Donatella Versace memanggilnya jenius yang menyentuh kehidupan banyak orang, terutama almarhum kakaknya Gianni Versace. Sementara, Pemimpin Redaksi Vogue Inggris, Edward Enninful, menyebut Lagerfeld adalah salah satu desainer terhebat dalam sejarah mode.
"Dia telah memberikan pengaruh luar biasa terhadap industri mode selama enam dekade terakhir," kata Enninful dalam sebuah pernyataan.
Tidak hanya itu, Victoria Beckham pun juga mengucapkan duka cita yang mendalam atas kepergian Karl Lagerfeld. Victoria mengenamg Lagerfeld sebagai sosok yang baik hati dan profesional.
"Karl adalah seorang jenius dan selalu begitu baik dan murah hati kepada saya baik secara pribadi maupun profesional," tulis Victoria Beckham.
Simak riwayat dan prestasi Karl Lagerfeld di halaman berikutnya (gus)
https://ift.tt/2DXc0MQ
February 20, 2019 at 06:01PM
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Perancang Karl Lagerfeld Tutup Usia, Ini Riwayat Karirnya"
Post a Comment