Search

Investor Makin Pede, Dana Asing Mengucur Deras ke RI Rp 50 T

Jakarta, CNBC Indonesia - Aliran dana asing yang masuk atau capital inflow sejak awal Januari 2019 menunjukkan angka yang positif.

Berdasarkan catatan Bank Indonesia (BI), secara year to date atau sejak awal Januari sampai 7 Februari 2019 dana asing yang masuk nyaris mencapai Rp 50 triliun.

"Total portfolio inflow Rp 49,6 triliun. Pasar SBN [Surat Berharga Negara] Rp 32,4 triliun dan pasar saham Rp 15,1 triliun. Sementara yang masuk Sertifikat Bank Indonesia (SBI) mencapai Rp 2 triliun," ungkap Gubernur BI Perry Warjiyo di Gedung BI, Jumat (8/2/2019).

Menurut Perry, dana asing yang masuk ini membuktikan tingginya kepercayaan investor terhadap fundamental ekonomi Indonesia. "Ini juga menunjukkan faktor pergerakan nilai tukar rupiah kita membaik dan menguat," ungkap Perry.

Lebih lanjut, Perry mengatakan arah kebijakan moneter AS tidak akan seketat yang sebelumnya. Namun, hal ini justru menyebabkan ketidakpastian global.

(dru/dru)

Let's block ads! (Why?)



http://bit.ly/2GhkZf8

February 08, 2019 at 08:29PM

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Investor Makin Pede, Dana Asing Mengucur Deras ke RI Rp 50 T"

Post a Comment

Powered by Blogger.