Search

JK Sampai Sri Mulyani Siap Paparkan Arah Ekonomi RI 2019

Jakarta, CNBC Indonesia - Dalam rangka memberikan navigasi terkait kondisi ekonomi Indonesia terkini, CNBC Indonesia menggelar Economic Outlook 2019 yang akan dihadiri oleh Wakil Presiden Muhammad Jusuf Kalla, di Java Ballroom, The Westin Hotel, Jakarta pada Kamis 28 Februari 2019.

Event tahunan ini diharapkan bisa menjadi ruang diskusi bagi para regulator, pelaku usaha dan stakeholders, dan masyarakat luas dalam mencermati peluang dan tantangan ekonomi Indonesia pada 2019.

Diharapkan dalam event ini juga dipaparkan sejumlah kebijakan baru dari berbagai sektor dalam mendukung pertumbuhan ekonomi Indonesia. Selain itu, beberapa permasalahan dalam ekonomi Indonesia juga akan dikupas hingga tuntas dalam CNBC Indonesia Economic Outlook 2019.


Wakil Presiden Muhammad Jusuf Kalla telah memberikan konfirmasi kehadiran sebagai pembicara kunci (keynote speaker) dalam CNBC Indonesia Outlook 2019. Wakil Presiden akan memaparkan perkembangan ekonomi terkini di Indonesia.

Setelah Pemaparan, Wakil Presiden akan berdialog dengan Chairman CT Corp Chairul Tanjung dalam format talk show untuk memperdalam poin-poin yang telah disampaikan sebelumnya.

Dalam sesi selanjutnya Chairul Tanjung juga akan memandu sesi Dialog Bersama Regulator di bidang moneter, fiskal, dan industri keuangan. Para pembicara dalam sesi ini adalah Gubernur Bank Indonesia Perry Warjiyo, Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati, Ketua Dewan Komisioner Otoritas Jasa Keuangan Wimboh Santoso dan Anggota Lembaga Penjamin Simpanan (LPS) Destry Damayanti.

Sesi selanjutnya, adalah Dialog Bersama Pelaku Pasar yang akan dipandu oleh Pemimpin Redaksi CNBC Indonesia Televisi Hera F. Haryn. Pembicara dalam sesi ini adalah CEO dari industri perbankan dan energi.

Sebagai informasi event ini akan disiarkan secara langsung di CNBC Indonesia Televisi dan live streaming di CNBCIndonesia.com.

Saksikan Video Wakil Presiden JK Memaparkan Perkembangan Ekonomi di Grand Launching CNBC Indonesia

[Gambas:Video CNBC]

(dob/gus)

Let's block ads! (Why?)



https://ift.tt/2VbY5cI

February 22, 2019 at 08:15PM

Bagikan Berita Ini

0 Response to "JK Sampai Sri Mulyani Siap Paparkan Arah Ekonomi RI 2019"

Post a Comment

Powered by Blogger.