Search

Kartu Kuliah-Pra Kerja-Sembako, Jadi 'Senjata Rahasia' Ma'ruf

Jakarta, CNBC Indonesia - Pasangan Capres-Cawapres nomor urut 01 yakni Joko Widodo (Jokowi) dan Ma'ruf Amin mempunyai senjata rahasia yang akhirnya diungkapkan ke publik.

Melalui Cawapres Ma'ruf Amin dalam debatnya melawan Sandiaga Uno mengatakan, jika terpilih lagi akan ada 3 kartu sakti yang memanjakan masyarakat.

"Kami akan keluarkan tiga kartu. Kartu Kuliah, Kartu Sembako Murah, Kartu Pra-Kerja. Ini kartu yang akan kami keluarkan," ungkap Ma'ruf dalam debat cawapres di Hotel Sultan, Jakarta, Minggu (17/3/2019).


Dijelaskan Ma'ruf kartu tersebut bisa jadi solusi masyarakat dalam menghadapi masalah biaya pendidikan, kebutuhan dapur, hingga modal untuk mendapatkan kerja.

Kartu Kuliah-Pra Kerja-Sembako, Jadi 'Senjata Rahasia' Ma'rufFoto: Suasana Debat Pilpres 2019 tahap ketiga di Hotel Sultan, Jakarta, Minggu (17/3). Debat pilpres ketiga membahas soal pendidikan, kesehatan, ketenagakerjaan, serta sosial dan budaya. (CNBC Indonesia/Andream Kristianto)

"Kepada anak-anakku semuanya, saya nyatakan kalian jangan takut untuk bermimpi, jangan takut untuk bercita-cita," papar Ma'ruf.

"Orang tua tidak perlu khawatir akan masa depan anaknya. La tahzan (jangan takut)."

"Kalian jangan takut dan jangan sedih, karena sekarang negara telah hadir dan negara akan terus hadir membantu kalian," ucap Ma'ruf.

Berikut kartu-kartu yang dijanjikan Ma'ruf ada dikeluarkan sebagai program Pemerintah:

Kartu Kuliah :
Dalam debat cawapres, Ma'ruf menjelaskan kartu ini diberikan supaya anak miskin bisa kuliah.

Kartu Sembako Murah:
Kemudian ada Kartu Sembako Murah. Kartu tersebut untuk kaum ibu yang sehari-hari berkutat dipemenuhan kebutuhan pangan keluarganya. Supaya ibu-ibu bisa belanja murah, kata Ma'ruf.

Kartu Prakerja
Pemerintah akan mencetak Kartu Prakerja. Kartu tersebut dinilai mampu mengatasi masalah kesulitan cari kerja. Supaya ada modal untuk mendapatkan kerja.

"Akan memberikan insentif atau honor antara 6 bulan sampai 1 tahun," ungkap Ma'ruf.

Simak Video: Kikis Pengangguran, Sandiaga Siapkan Rumah Siap Kerja
[Gambas:Video CNBC] (dru)

Let's block ads! (Why?)



https://ift.tt/2F9CM5b

March 18, 2019 at 04:26PM

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Kartu Kuliah-Pra Kerja-Sembako, Jadi 'Senjata Rahasia' Ma'ruf"

Post a Comment

Powered by Blogger.