
"Produk Mayora telah berhasil masuk ke pasar Russia. Tahun lalu, Mayora sukses mencatat peningkatan ekspor ke negara Beruang Merah dengan angka mencapai 1,000 kontainer, dan ini menunjukkan pertumbuhan bisnis yang melebihi 30% dibanding tahun sebelumnya," Kata Presiden Direktur Mayora Group Andre Atmadja, di Jakarta, Rabu (6/02/19).
Atmadja menceritakan, bahwa produk dengan merek dari Indonesia bukanlah produk inferior, namun dapat bersaing di market global bahkan menjadi pemimpin pasar, seperti salah satu produk perusahaannya, Torabika Cappucino.
"Torabika Cappino menjadi salah satu merek kopi instan cappucino yang sangat dimintai masyarakat Rusia utamanya di kalangan anak muda." Jelasnya.
Atmadja juga mengatakan bahwa keberhasilan perusahaannya tidak luput dari dukungan pemerintah, baik dari Pemerintah Indonesia, khususnya Dari Kementerian Perdagangan dan Kementerian Luar Negeri.
Selain itu, dengan adanya Misi dagang, perundingan dagang, dukungan dari Indonesian Trade Promotion Center (ITPC) dan diplomasi ekonomi yang dilakukan, produk Mayora dapat diperdagangkan secara luas di Rusia.
Saat ini produk Mayora telah beredar di lebih dari 100 negara. Di antaranya untuk pasar ASEAN, China, India, Timur Tengah, Amerika Serikat, bahkan Irak dan Palestina.
Untuk tahun 2019 ini, Atmadja mengatakan Mayora menargetkan pertumbuhannya mencapai dua kali lipat dari 2018, yaitu 2.000 kontainer yang dikirim ke Rusia.
"Ditambah perkembangan torabika capucino sendiri, saya yakin mencapai 2000 kontainer. Nilainya mungkin US$ 40 juta." katanya.
(hps/hps)
http://bit.ly/2DUIDf8
February 06, 2019 at 10:00PM
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Mayora Jualan Kopi Hingga Rusia dan Laris Manis"
Post a Comment