"Masih terharu sekarang. Karir saya kan mulai di Citibank, terus salah satunya kenal sama Om Willem jadi waktu itu di 1980-an salah satu rekening Citibank itu sama Astra. Citibank kasih pinjaman ke Astra jadi saya kenal keluarga Soeryadjaja dengan baik," kata Rini di Peresmian Menara Astra, Rabu (20/2/2019).
Om Willem merupakan sapaan Pendiri PT Astra International Tbk William Soeryadjaya. Rini pun bercerita kembali saat awal dirinya bergabung dengan Astra.
"Waktu itu Om Williem aproach sama saya."
"Rin mau nggak join Astra?" kata Rini sembari menirukan ajakan Om Willem.
Foto: Peresmian Menara Astra oleh Direktur Utama PT Astra International Tbk (ASII) yang dihadiri oleh Lily Soeryadjaja, istri pendiri Astra William Soeryadjaja beserta keluarganya. (CNBC Indonesia/Monica Wareza)
|
"Saya bilang kenapa? Iya soalnya saya mau Astra Internasional itu harus bisa jadi perusahaan publik. Tak mau jadi perusahaan keluarga, jadi betul betul harus dikelola secara profesional."
BACA : Dari Jalan Sabang dengan 4 Karyawan Hingga Jadi Raja Otomotif
Rini menambahkan, dirinya lah yang menyiapkan proses Astra hingga bisa go public atau IPO. "Saya join 1989 sebagai GM Finance menyiapkan untuk Astra jadi perusahaan publik 1990. Saya diangkat jadi direktur keuangan sama Edwin Soeryadjaja," katanya.
"Dan memang beliau dari awal itu memang selalu catur dharma, jadi dasar membuat Astra Internasional jadi perusahaan yang sangat baik," jelas Rini sambil meneteskan air matanya.
Sejarah otomotif di Indonesia melekat kuat dengan PT Astra International Tbk. Astra menaungi sejumlah merek kendaraan yang bertarung di pasar nasional.
Merek-merek itu adalah Toyota, Daihatsu, Isuzu, Peugeot, BMW, termasuk juga kendaraan niaga UD Trucks. Sementara itu di industri roda dua, Astra membawahi sepeda motor Honda.
Simak Video Pangsa Pasar Astra Tergerus Mitsubishi
[Gambas:Video CNBC]
(dru/dru)
https://ift.tt/2SgMqrn
February 20, 2019 at 07:33PM
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Sambil Menangis, Rini Soemarno Kenang Om Willem dan Astra"
Post a Comment