Search

Resmi! Indonesia Ajukan Diri Jadi Tuan Rumah Olimpiade 2032

Jakarta, CNBC Indonesia - Indonesia telah mengajukan tawaran untuk menjadi tuan rumah Olimpiade 2032, menurut laporan Antara yang dikutip Reuters, Selasa (19/2/2019).

Indonesia baru-baru ini mendapatkan pujian setelah sukses menjadi tuan rumah Asian Games 2018.


Namun, untuk dapat benar-benar menjadi tuan rumah, Indonesia harus bersaing dengan India serta Korea Utara dan Selatan yang juga mengajukan diri sebagai tuan rumah bersama-sama.


Duta Besar Indonesia untuk Swiss Muliaman D. Hadad telah menyerahkan surat dari Presiden Joko Widodo kepada Komite Olimpiade Internasional (IOC) pekan lalu, tulis Reuters.

"IOC telah mengakui kemampuan Indonesia selama (menjadi tuan rumah) Asian Games dan Asian Paragames tahun 2018," kata Muliaman dalam sebuah pernyataan.

Resmi! Indonesia Ajukan Diri Jadi Tuan Rumah Olimpiade 2032Foto: REUTERS/Issei Kato

"Kami merasa itu adalah fondasi yang kuat," tambahnya.

Gunawan, seorang pejabat senior di Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, mengonfirmasi kebenaran tawaran itu.

Jika negara terpadat di Asia Tenggara itu memenangkan kesempatan untuk menjadi tuan rumah Olimpiade musim panas, maka Indonesia akan menjadi negara Asia keempat yang menjadi tuan rumah olimpiade, setelah Jepang, China, dan Korea Selatan.


IOC akan mengumumkan negara pemenang yang menjadi tuan rumah Olimpiade 2032 pada 2025 nanti.

Tokyo akan menjadi tuan rumah Olimpiade Musim Panas berikutnya pada tahun 2020, dengan Paris akan menjamu Olimpiade 2024 dan Los Angeles dikonfirmasi akan menjadi tuan rumah olimpiade empat tahun kemudian.

Saksikan video mengenai komentar turis asing terhadap penyelenggaraan Asian Games 2018.

[Gambas:Video CNBC]

(prm)

Let's block ads! (Why?)



http://bit.ly/2BCbm75

February 20, 2019 at 12:11AM

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Resmi! Indonesia Ajukan Diri Jadi Tuan Rumah Olimpiade 2032"

Post a Comment

Powered by Blogger.